BATAM
Uniknya, kali ini polisi menggandeng intansi terkait seperti Dinas Pendapatan (Dispenda) Kepri, Jasaraharja bahkan juga melibatkan anggota Satpol PP. Benar-benar tindakan yang patut dipuji.
Kasie Penerimaan PKB dan BBnKB Dispenda Kepri, Diki Wijaya mengatakan, saat ini masih banyak pengguna kendaraan bermotor yang belum membayar pajak kendaraan bermotor (pkb) pada waktunya.
"Razia gabungan ini digelar sebagai bentuk penegakan hukum terhadap pengguna kendaraan roda 2 dan roda 4 di Kota Batam khususnya yang belum membayar pajak," ujar Diki Wijaya kepada kepriupdate.com.
Razia tersebut menjaring ratusan sepeda motor dan mobil. Namun petugas tidak melakukan penahanan kendaraan seperti yang dilakukan oleh Satlantas Polresta Barelang beberapa hari lalu.
"Bagi pengguna kendaraan bermotor yang belum membayar PKB dapat langsung membayarkan di lokasi, sebab kami sediakan bus pajak keliling," tegasnya.
Diki mengimbau kepada masyarakat untuk segera membayarkan PKB karena ada penghapusan denda sampai tanggal 17 Mei mendatang. "Manfaatkan waktu penghapusan denda PKB ini agar bisa lebih ringan bayar pajaknya," pungkasnya. (anggieta)
EKONOMI
- Tarif Listrik Industri Naik, Usep RS : PLN Batam Surati Kementerian ESDM Tinjau Kembali HGBT
- BP Batam Terima Kunjungan Kedubes Inggris, Kuatkan Hubungan Bilateral dan Partnership
- PLN Batam Peringati Hari Kebangkitan Nasional, Bangkit Tanpa Sandaran Subsidi
- 4 STS Crane Baru Tingkatkan Kapasitas Pelabuhan Batu Ampar ke 900.000 TEUs
NASIONAL
- Wakili Presiden Prabowo, Deputi IV BP Batam Sampaikan Kesan Mendalam Pasca Pelantikan Paus Leo XIV di Vatikan
- Presiden Prabowo Tugaskan Deputi BP Batam Hadiri Pelantikan Paus Leo XIV di Vatikan
- Kapoldasu Diminta Beri Reward Tim Irwasda Pembasmi Narkoba di Asahan
- SMSI Tunjukkan Peran Strategis Media Siber Lokal dalam Peringatan Hari Kebebasan Pers Sedunia
POLITIK
- Wakil Kepala BP Batam Minta Rieke Tak Sebar Hoax Kekerasan-Kriminalisasi Warga Rempang
- Ketum Forum Pemred SMSI Kecam Pernyataan Hasan Nasbi, Beri Saran agar Lebih Bijak
- Kepala BP Amsakar Achmad dan Wakilnya Hadiri Rapat Paripurna DPRD Kota Batam
- Sertijab Wako Batam, Amsakar-Li Siap Lanjutkan Pembangunan
