EKONOMI

NASIONAL

POLITIK

Komisi I Jaring Aspirasi Warga Kapital Raya Batam Kota

 

 

BATAM - Komisi I DPRD Batam menjaring aspirasi masyarakat dalam reses di Perumahan Kapital Raya, Batam Kota, Sabtu (11/2/2017) malam.

 

Dalam dialog tersebut anggota dewan mendapat banyak keluhan salah satunya persoalan infrastruktur dan fasilitas posyandu.

 

"Jalan di perumahan ini sudah tidak layak lagi sehingga masyarakat meminta untuk semenisasi," kata Nyanyang Haris Pratamura, Ketua Komisi I DPRD Batam.

 

DPRD mendesak agar developer bertanggungjawab, dan pemko Batam juga secepatnya membantu semenisasi.

 

"Kasihan warga yang tiap hari harus berjibaku saat melintas di jalan perumahan mereka," katanya.

 

Sementara itu Lik Khai, Anggota Komisi I lainnya mengatakan, nantnya hasil reses ini akan diajukan dalam Musrembang tingkat kecamatan dan kota.

 

"Kami akan memprioritaskan usulan perbaikan dan posyandu di perumahan ini," tutup Lik Khai. (alfie)

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *