EKONOMI

NASIONAL

POLITIK

Bekuk Yunani 2-0, Italia Melenggang Sempurna ke UERO 2020


ROMA - Italia berhasil merebut tiket ke Piala Eropa 2020 setelah mengalahkan Yunani 2-0 dalam ajang kualifikasi di Stadion Olimpico, Minggu (13/10/2019).

Gagal ke Piala Dunia 2018 adalah titik terendah Italia. Kini, Azzurri telah berbeda dan penuh percaya diri ke Piala Eropa 2020.

Tim besutan Roberto Mancini itu juga masih sempurna di Grup J dari tujuh laga yang dilalui.

Hasil apik ini tentu sangat jauh berbeda jika mengingat Italia pada November 2017. Tim yang dulu dibesut oleh Gian Piero Ventura gagal ke Piala Dunia 2018.

Italia sudah bangkit setelah hancur lebur. Pembenahan dilakukan mulai dari federasi, komposisi skuat, dan jajaran kepelatihan.

"Kami telah mencapai titik terendah, karena tidak ada yang berharap Italia absen di Piala Dunia," kata gelandang Italia, Marco Verratti kepada Tuttomercatoweb.

"Itu adalah pukulan keras yang nyata dan kami sekarang senang bisa kembali ke jalur yang baik. Merayakannya hal penting ini karena Anda tidak dapat menerima begitu saja dalam olahraga," sambungnya.

"Saya yakin semua orang bisa melihat kami tim yang berbeda sekarang, sebagian besar berkat Roberto Mancini, yang telah mampu mengembalikan kepercayaan diri kami dalam waktu singkat," tegasnya.


sumber : detikcom

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *