[caption id="attachment_5549" align="alignleft" width="290"] Dirpolair Polda Kepri Kombes Hero/koko-amok[/caption]
BATAM - Direktur Polair Polda Kepri, Kombes Pol Hero Hendrianto mengungkapkan dari pemeriksaaan terhadap tujuh anak buah kapal (ABK) dan nahkoda kapal tanker MT Urban Success berinisial Ys, diketahui bahwa aksi mereka sudah enam kali menyelundupkan BBM ke Singapura.
Tanker itu diketahui milik PT New Regal Marine Singapura, dan disewakan kembali oleh warga negara Singapura berinisial MN dengan nilai Rp5 miliar.
"MN sudah kita amankan guna pengembangan," ujar Hero.
Saat akan diselundupkan para pelaku tidak membawa dokumen pendukung. Selain itu penyelundupan juga beresiko tinggi menyusul kapal itu mengangkut 800 ton BBM yang mudah meledak.
"Isi kapal BBM jenis premium, naphta, laibruk oil dan marine fuel oil," bebernya.
Guna mencegah meledaknya kapal, pihaknya akan bekerjasama dengan Pertamina untuk mentes BBM itu. Disinggung apakah aksi para pelaku ada dibekingi oleh oknum aparat keamanan Indonesia. Sebab penyelundup sudah enam kali lolos mengangkut BBM ilegal ke luar negeri.
"Sejauh ini belum ada yang mengaku," tegasnya.
Minyak itu sebut Hero disuplai dari kapal pelansir di Jawa dan Palembang. "Kami sudah menurunkan beberapa anggota untuk melakukan penangkapan kepada para pelansir," pungkasnya..
N (30) salah satu pelaku mengaku dirinya sudah dua bulan melakukan penyelundupan BBM ke Singapura melalui perairan Kepri sebelum memasuki OPL.
"Kami berlayar setiap subuh hari, agar tidak dilihat sama petugas," aku pria asal Purwakarta ini. (red/amok)
EKONOMI
- Korea Selatan Minati Industri Re-refine Waste Machinery Oil Pertama di Batam, BP Batam Siap Dukung Penuh
- Gesa Pertumbuhan Ekonomi, BP Batam Usulkan Pagu Anggaran 2026 sebesar Rp 5,328 T
- Catat Sejarah, Batam Sukses Bangun Proyek Wind Tower Senilai USD 22 Juta
- Pelantikan Pejabat Tingkat III dan IV, Kepala BP: Satukan Energi untuk Majukan Batam
NASIONAL
- Kembangkan Investasi, BP Batam Teken Nota Kesepahaman Bersama Kemerinves
- Wakili Presiden Prabowo, Deputi IV BP Batam Sampaikan Kesan Mendalam Pasca Pelantikan Paus Leo XIV di Vatikan
- Presiden Prabowo Tugaskan Deputi BP Batam Hadiri Pelantikan Paus Leo XIV di Vatikan
- Kapoldasu Diminta Beri Reward Tim Irwasda Pembasmi Narkoba di Asahan
POLITIK
- Marak Gula Merah Oplosan di Pasar, DPRD Batam Panggil Disperindag, Dinkes dan BPOM
- PAD Tak Pernah Tercapai, Banggar DPRD Batam Usulkan Moratorium Parkir Tepi Jalan
- DPRD Batam Gelar Paripurna Penyampaian Nota Keuangan Perubahan APBD 2025
- Banggar DPRD Batam Beri Rekomendasi dan Catatan Terkait Penggunaan APBD 2024 Oleh Pemko

