EKONOMI

NASIONAL

POLITIK

Citilink Tambah Jadwal Rute, Polisi Dirikan Posko

 

 

 

[caption id="attachment_7621" align="alignleft" width="290"]Suasana bandara Hang Nadim Batam jelang arus mudik natal dan tahun baru. Hendra, Distrik Manager Citilink Batam (insert). foto: alfie/kepriupdate Suasana bandara Hang Nadim Batam jelang arus mudik natal dan tahun baru. Hendra, Distrik Manager Citilink Batam (insert). foto: alfie/kepriupdate[/caption]

BATAM - Maskapai penerbangan Citilink menambah jadwal rute penerbangan menjelang H-4 Natal di Bandara Hang Nadim Batam. Penambahan jadwal rute ini tidak diikutsertakan dengan penambahan maskapai.

 

Tujuan dari penambahan rute ini karena terjadinya lonjakan penumpang yang dirasakan oleh Citilink. Namun mereka dapat mengakomodir terjadinya lonjakan tersebut sehingga tidak menambah maskapai penerbangan.

 

Peningkatan penumpang maskapai Citilink sekitar 20 sampai 30 persen dari hari biasanya. Mereka juga menargetkan isian kursi sampai 100 persen untuk semua rute. Namun sampai hari ini baru terisi 90 persen saja.

 

"Peningkatan penumpang sudah ada 20 sampai 30 persen dari hari biasanya. Kita tidak menambah maskapai namun kita menambah rute baru," kata R Hendra JS, Distrik Manager Citilink kepada kepriupdate.com, Senin (21/12/2015).

 

Untuk jadwal frekwensi penerbangan, Citilink menambah frekuensi penerbangan Batam-Jakarta Pukul 6.20 pagi, Batam-Bandung, dan Batam Semarang. Total jadwal penerbangan sebanyak 18 kali penerbangan sehari. Sedangkan untuk Batam-Jakarta yang mengalami lonjakan penumpang sehingga mereka membuat jadwal sebanyak 5 kali penerbangan sehari.

 

Citilink selalu memeriksa kondisi pesawat. Mereka menggunakan Garuda Maintenance Facility (GMF) untuk merawat pesawat. "Kita menggunakan GMF untuk standard keselamatan penumpang yang lebih tinggi," tambahnya.

 

Hendra juga mengimbau kepada calon penumpang untuk membuat rencana perjalanan di akhir tahun sehingga menghindari seat yang tidak tersedia. Menurutnya, anime masyarakat juga cukup tinggi dalam menjelang Natal dan Tahun Baru untuk malakukan liburan.

 

Sementara itu Polsek Bandara Hang Nadim Batam mendirikan posko pelayanan untuk mengantisipasi terjadinya perbuatan kriminal di tengah arus mudik natal dan tahun baru.

 

Kapolsek Bandara Iptu Thomas Charles menjelaskan bahwa apa bila terjadi lonjakan penumpang dan memerluka pelayanan kesehatan ataupun pengamanan, pihaknya akan siap membantu dan melayani penumpang.

 

"Kepada penumpang agar selalu menjaga barang bawaan dan menjaga anak-anak jika berada di kawasan bandara," cetusnya. (alfie)

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *