Setiap
BATAM - Suzuki Indomobil Batam akan meluncurkan genre baru di kelas Sport Utility Vehicle (SUV) Suzuki IGNIS di Showroom Suzuki Indomobil Batam Jalan Yos Sudarso Seibaloi, Jumat (21/4/2017). Acara akan dimeriahkan oleh Live Music Accoustic dan promo-promo menarik lainnya.
"Ya, kami berharap seluruh warga Batam bisa menjadi saksi peluncuran SUV IGNIS besok pagi," kata Aleng Lim, Direktur Suzuki Indomobil Batam kepada kepriupdate.com, Kamis (20/4/2017).
Suzuki IGNIS dikembangkan sebagai “Urban SUV”, dengan berbagai kekompakan di dalamnya menunjukkan kemudahan dan kenyamanan interior yang dikemas melalui eksterior stylish.
"Suzuki IGNIS adalah pilihan terbaik bagi para pengendara yang memerlukan kendaraan stylish, modern namun tetap menyuguhkan keiritan bahan bakar yang mencapai 23,44 km/liter (AGS)," timpal Rudy Wijaya, Branch Manager Suzuki Indomobil Batam.
Mobil ini ditawarkan dengan harga OTR Batam mulai dari Rp 138.000.000 untuk tipe GL MT. Sedangkan Rp 155.000.000 untuk tipe GX MT dan Rp 163.000.000 untuk GX AGS.
Suzuki Indomobil Batam juga memberikan apresiasi kepada para calon konsumennya. Setiap pembelian Suzuki IGNIS dalam acara besok akan mendapatkan hadiah langsung berupa ponsel merek Samsung Gear Fit 2 atau Speaker Portable Harman Kardon.
Dengan hadirnya Suzuki IGNIS di hadapan masyarakat Indonesia terutama Batam, diharapkan dapat memberikan warna baru di dunia otomotif Tanah Air. (thr)