EKONOMI

NASIONAL

POLITIK

Jelang Pemilu 2019, UAS Diancam dan Diintimasi Ceramah di Pulau Jawa

 

JAKARTA - Menjelang kampanye Pilpres dan Pileg pada 23 September 2018 mendatang, kebebasan berdemokrasi dan beragama di Indonesia semakin hari semakin tidak terjamin.

 

Setelah aktivis gerakan tagar #2019GantiPresiden dilarang dan dipersekusi saat akan menyuarakan keresahaan hati masyarakat di berbagai daerah, kini giliran mubaligh kondang diancam berdakwah.

 

Melalui akun instagram resminya, Ustadz Abdul Somad Lc. MA mengumumkan perihal ancaman sejumlah ormas di Jawa yang melarangnya berdakwah.

 

Berikut pernyataan ustad asal Provinsi Riau tersebut :

 

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

 


  • Beberapa ancaman, intimidasi, pembatalan dan lain-lain terhadap tausiyah di beberapa daerah seperti di Grobogan, Kudus, Jepara dan Semarang.

  • Beban panitia yang semakin berat

  • Kondisi psikologis jamaah dan saya sendiri


 

Maka, saya membatalkan beberapa janji di daerah Jawa Timur, Jawa Tengah, Yogyakarta :

 

1. September di Malang, Solo, Boyolali, Jombang, Kediri

2. Oktober di Yogyakarta

3. Desember janji dengan Ustadz Zulfikar di daerah Jawa Timur

 

Mohon maaf atas keadaan ini, harap dimaklumi, dan mohon doakan selalu.
Wassalamu'alaikum warahmatullah wabarakatuh

 

Al-Faqiir Ilaa Rabbih, Abdul Somad

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *