EKONOMI

NASIONAL

POLITIK

Libas Brunai Darussalam 7-0, Timnas Garuda Berpeluang Lolos ke Babak Semifinal AFF Cup 2022

 

Laga Brunai Darussalam Vs Indonesia di Kualalumpur Malaysia berlangsung tidak imbang. Timnas menang telak 7-0 dan membawa ke puncak klasemen Mitsubishi AFF Cup, Senin (26/12/2022). Foto : AFF

KUALALUMPUR - Timnas Indonesia melakoni laga kedua Piala Mitsubishi AFF grup A. Bermain di Stadion KLFA Kualalumpur Malaysia, Garuda menang telak 7-0 atas Brunai Darussalam, Senin (26/12/2022).


Indonesia langsung menekan, namun Brunai mampu menagan gempuran tim merah putih. Egi Maulana dkk tak pantang menyerah menekan lini pertahanan Brunai.


Namun anak asuh Shin Tae Yong itu baru berhasil membobol tim terlemah Piala AFF tersebut pada menit 20 lewat sontekan Abimanyu.


Petaka makin menerpa Brunai setelah Jufri diganjar kartu merah pada menit 38. Situasi tersebut berhasil dimanfaatkan Indonesia dengan menambah gol kedua di menit 41 melalui pemain muda Sulistyawan.


Usai jeda turun minum, timnas Garuda main offensif. Pertahanan Brunai dikurung separuh lapangan.


Alhasil Egy Maulana berhasil memperlebar keunggulam Indonesia menit 59 disusul Spsojevic menit 60. Sananta menambah keunggulan menjadi 5-0 di menit 68.


Brunai bukan tidak mengancam pertahanan Indonesia. Sesekali serangan balik mampu merepotkan gawang Nadio Argawinata.

Upaya kerja keras tim Garuda senior akhirnya berbuah manis dengan tambahan gol dari M. Klok menit 86 disusul Yacop Sayuri menit 90.


Hasil ini membuat Indonesia sementara berada di posisi puncak dua kali kemenangan dengan 6 poin. Sementara Thailand urutan kedua dan Filipina di urutan ketiga dengan 3 poin. Indonesia juga berpeluang lolos ke fase semifinal.(tgh)




Editor : Teguh