EKONOMI

NASIONAL

POLITIK

Tribun Sepakbola Sri Serindit Bantuan SKK Migas Mulai Dioperasikan

Bupati, Wakil Bupati Natuna, perwakilan SKK Migas dan Muspida berfoto usai meresmikan tribun lapangan sepakbola Sri Serindit sebagai bagian CSR SKK Migas. Foto/Rusdi


NATUNA - Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) menyerahkan penggunaan Tribun Lapangan Sepak Bola Sri Serindit kepada Pemerintah Kabupaten Natuna.


Program ini diserahkan oleh Manager Field Relations & Community Enhancement Medco E&P, Kemal Abduh Rahman Massi, dan Community Investment Manager Harbour Energy, Andri Kristianto, kepada Bupati Kepulauan Natuna, Wan Siswandi. Acara ini disaksikan oleh Kepala Departemen Formalitas dan Komunikasi SKK Migas Sumbagut, Yanin Kholison.


Tribun mini yang dibangun dengan program pengembangan masyarakat menggunakan dana CSR dari Medco E&P Natuna Ltd. (Medco E&P) dan Harbour Energy/Premier Oil Tuna B.V., bersama SKK Migas Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) dengan kapasitas untuk 300 penonton  ini diharapkan dapat menjadi tonggak kemajuan olahraga di Kabupaten perbatasan.


Bupati Natuna, Wan Siswandi dalam sambutanya menyampaikan ucapan terimakasih atas kepedulian dan dukungan dari SKK Migas bagi wilayah perbatasan khususnya Kabupaten Natuna.


"Alhamdulillah dengan dibangunnya tribun ini tentunya akan menambah gairah persepakbolaan di Kabupaten Natuna. Kalau dulu para penikmat sepakbola menonton pertandingan dengan duduk di tanah kini sudah ada tempat yang nyaman," jelas Bupati di Lapangan Sepak Bola Sri Serindit, Ranai pada Rabu (29/05/2024).


Sebagai daerah dengan keterbatasan anggaran seperti Kabupaten Natuna, Bupati Siswandi memang berharap akan lebih banyak bantuan pembangunan baik dari pemerintah pusat maupun dari perusahaan-perusahaan seperti SKK Migas.


"Kalau pembangunan hanya mengandalkan dari APBD Kabupaten 10 tahun ke depan pun masih banyak yang belum tersentuh, untuk itu bantuan seperti CSR ini memang sangat diperlukan," sebut Siswandi.


Untuk itu, Siswandi berharap SKK Migas tetap meneruskan komitmen membantu pembangunan di wilayah-wilayah perbatasan khususnya Kabupaten Natuna.


Sementara Kepala SKK Migas Sumbagut, Rikky Rahmat Firdaus, yang diwakili oleh Kepala Departemen Formalitas dan Komunikasi SKK Migas Sumbagut, Yanin Kholison menambahkan bahwa SKK Migas dan KKKS tidak hanya fokus pada produksi energi, tetapi juga pemberdayaan masyarakat di sekitar area operasi.


 "Kami berharap dukungan masyarakat agar operasional migas di Kepulauan Riau berjalan lancar dan target produksi tercapai," ujarnya. 


Lebih lanjut Yanin menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Natuna yang telah memberikan arahan terhadap program PPM bidang infrastruktur olahraga yang bermanfaat untuk masyarakat Natuna.


Ia juga meminta agar pembangunan yang dilaksanakan oleh SKK Migas dapat dijaga dan dirawat dengan baik.


"Alhamdulillah kita berhasil mewujudkan kegiatan pembangunan Tribun, perlahan tapi pasti mudah-mudahan ke depan bisa dilanjutkan dengan pengembangan-pengembangan lanjutan lainnya," tutup Yanin.(rus)






Editor: Rozi