[caption id="attachment_6314" align="alignleft" width="290"]
MEDAN - Hari Raya Idul Fitri 1436 H, tinggal beberapa hari lagi. Beragam persiapan jelang hari besar umat muslim itu pun sudah mulai dirasakan di seluruh penjuru negeri.
Persiapan mudik, belanja, angpao untuk keluarga, hingga makanan kecil di meja tamu. Nah, untuk mempersiapkan semua urusan pengeluaran ada satu kiat dan trik khusus untuk pelanggan XL.
Lazimnya seorang manusia yang punya sifat Lupa bawa dompet atau uang cash, tak perlu khawatir. Dengan fasilitas XL ini Anda akan diajak cerdas dan aman dalam berbelanja.
“XL Tunai merupakan layanan uang elektronik yang memungkinkan pelanggan bertransaksi keuangan hanya dengan menggunakan ponselnya," jelas Haryo Wibowo, Vice President XL West Region, saat menggunakan transaksi XL Tunai di salah satu toko waralaba di Jalan Setiabudi Medan, Selasa (7/7/2015).
Beragam fasilitas melalui XL Tunai, telah mengajak pelanggan XL memasuki cara dan gaya baru berbelanja secara mudah, aman, praktis dan cerdas. Mulai dari beli pulsa XL, bayar tagihan, belanja di toko, belanja online, serta kirim uang ke dalam dan luar negeri yang semuanya dapat dilakukan kapan saja dan dimana saja.
Tersebarnya toko waralaba di berbagai penjuru kota, telah ikut mendorong semakin meningkatnya penggunaan XL Tunai di kalangan pelanggannya. Pelanggan XL akan semakin terbiasa, dan merasakan kemudahannya saat berbelanja.
“Salah satu toko waralaba, yang telah bekerjasama dengan XL untuk memperkenalkan program XL Tunai adalah Alfamart. Di seluruh Alfamart di Indonesia, sudah bisa menggunakan fasilitas XL Tunai,” sambung Haryo.
Segera daftarkan no XL anda ke XL Center terdekat serta isi saldo XL Tunai anda. Untuk mengetahui informasi dan bertransaksi menggunakan XL Tunai cukup tekan *123*120# dari ponsel Anda. Prosesnya cukup mudah dan cepat.
Tasya salah seorang pelanggan mengaku sudah menggunakan fasilitas XL Tunai selama 1 tahun. “Selain praktis karena belanja tanpa perlu membawa uang tunai, saya juga bisa datang ke Alfamart di saat hari kerja maupun di hari libur,” ujar Tasya sambil menunjukkan belanjaan berupa minuman sirup dan kue kering untuk menyambut Idul Fitri nanti.
Pengalaman singkat Tasya, semakin meyakinkan pelanggan XL lainnya, agar tak perlu khawatir bila lupa membawa uang cash atau ingin aman bertransaksi. Belanja dengan menggunakan XL Tunai juga tidak ada pembatasan, sehingga konsumen bisa bebas belanja berapapun. Selamat berbelanja dengan aman dan selamat mempersiapkan Lebaran. (red/thr)
EKONOMI
- Tingkatkan Layanan, BP Batam Gelar FGD Aturan Asal Barang dan Penerbitan SKA
- BP Batam Launching Dashboard dan Duta Investasi, Jawab Keluhan Pelaku Usaha Secara Cepat, Tepat, Transparan
- Kepala BP Amsakar Buka Batam Investment Forum 2025, Dorong Optimisme Iklim Investasi
- Serap Aspirasi Pengusaha, BP Batam Siapkan Solusi Bagi Para Investor
NASIONAL
- Kepala BP Batam Amsakar Achmad Raih Gelar Doktor Ilmu Pemerintahan di IPDN
- Badan Pengusahaan Batam Gelar Expose Studi Kelayakan Pembukaan Jalur RORO Batam Johor
- Hadiri Kongres 1 GEKRAFS 2025, BP Batam: Semoga Dapat Membawa Kemajuan Ekonomi Kreatif bagi Indonesia
- Kembangkan Investasi, BP Batam Teken Nota Kesepahaman Bersama Kemerinves
POLITIK
- Marak Gula Merah Oplosan di Pasar, DPRD Batam Panggil Disperindag, Dinkes dan BPOM
- PAD Tak Pernah Tercapai, Banggar DPRD Batam Usulkan Moratorium Parkir Tepi Jalan
- DPRD Batam Gelar Paripurna Penyampaian Nota Keuangan Perubahan APBD 2025
- Banggar DPRD Batam Beri Rekomendasi dan Catatan Terkait Penggunaan APBD 2024 Oleh Pemko

