BATAM - Berawal dari suatu hobby yang sama dalam dunia automotif, terbentuklah komunitas Accord Maestro Community (AMC) Batam. Komunitas ini beranggotakan 35 orang dan akan berumur 2 tahun pada bulan Januari nanti.
"Memasuki usia 2 tahun, kami akan melakukan touring di minggu ketiga bulan November 2015 nanti, dan start dilakukan dari Sukajadi," kata Jaelani Muin, Ketua AMC kepada kepriupdate.com, Minggu (1/11/2015).
Dalam komunitas ini, terdapat beberapa mobil lama. Yang pembuatannya dari tahun 1990 - 1993. Hanya ada 1 unit mobil Accord yang tahun pembuatannya tahun 1990 di Batam dan tergabung dalam komunitas AMC.
"Accord Special Edition hanya ada tiga di Batam dan satu unit ada di klub ini. Sedangkan tahun pembuatan 1990 hanya ada satu unit di AMC," ujar Jaelani.
AMC sendiri hanya memodifikasi velg, bumper, dan mesin. Sedangkan untuk interiornya hanya memanfaatkan spare part original.
Penghargaan yang pernah diperoleh AMC adalah The Best Car Club 2 kali di tahun 2014 dan Juara Umum Rally Race Kepri di tahun 2015. (alfie syahrie)