BATAM - Nasib mobil dinas (mobdin) sebagai fasilitas anggota dewan tidak dimanfaatkan dengan semestinya. Bahkan puluhan mobil dinas tersebut diubah platnya menjadi mobil pribadi kerap digunakan oleh anggota keluarganya.
Para anggota DPRD Batam terlihat hanya menggunakan mobil pribadi miliknya. Hanya ada beberapa anggota yang menggunakan mobil berplat merah.
Yud Kurnain, anggota Komisi II DPRD Batam menegaskan bahwa jika memakai plat merah harus memiliki aturan saat menggunakannya.
"Kami tidak menggunakan plat merah karena ingin membaur dengan masyarakat meski mobil yang digunakan adalah aset negara," ujar Yudi Kurnain, Rabu (23/3/2016).
Pantauan kepriupdate.com di lapangan, banyak mobil anggota dewan yang harusnya berplat merah justru diubah menjadi plat hitam.
Kebanyakan mobil - mobil tersebut digunakan oleh keluarganya masing-masing. Selain digunakan untuk keperluan bekerja, mobil plat merah yang telah diubah tersebut dipakai oleh sang anak untuk pergi ke sekolah.
Diduga tindakan mengubah plat merah menjadi hitam karena ingin menghemat anggaran pengeluaran BBM dari Pertamax menjadi premium.(alfie)
EKONOMI
- Tarif Listrik Industri Naik, Usep RS : PLN Batam Surati Kementerian ESDM Tinjau Kembali HGBT
- BP Batam Terima Kunjungan Kedubes Inggris, Kuatkan Hubungan Bilateral dan Partnership
- PLN Batam Peringati Hari Kebangkitan Nasional, Bangkit Tanpa Sandaran Subsidi
- 4 STS Crane Baru Tingkatkan Kapasitas Pelabuhan Batu Ampar ke 900.000 TEUs
NASIONAL
- Wakili Presiden Prabowo, Deputi IV BP Batam Sampaikan Kesan Mendalam Pasca Pelantikan Paus Leo XIV di Vatikan
- Presiden Prabowo Tugaskan Deputi BP Batam Hadiri Pelantikan Paus Leo XIV di Vatikan
- Kapoldasu Diminta Beri Reward Tim Irwasda Pembasmi Narkoba di Asahan
- SMSI Tunjukkan Peran Strategis Media Siber Lokal dalam Peringatan Hari Kebebasan Pers Sedunia
POLITIK
- Wakil Kepala BP Batam Minta Rieke Tak Sebar Hoax Kekerasan-Kriminalisasi Warga Rempang
- Ketum Forum Pemred SMSI Kecam Pernyataan Hasan Nasbi, Beri Saran agar Lebih Bijak
- Kepala BP Amsakar Achmad dan Wakilnya Hadiri Rapat Paripurna DPRD Kota Batam
- Sertijab Wako Batam, Amsakar-Li Siap Lanjutkan Pembangunan
