EKONOMI

NASIONAL

POLITIK

Pemko Gelontorkan Rp 8 Milyar Untuk Renovasi Masjid Raya

BATAM – Walikota Batam Muhammad Rudi melakukan buka bersama dengan Pengurus Lembaga Adat Melayu (LAM) dan masyarakat Kota Batam di Gedung LAM Batam Center. Buka puasa kali ini mengambil tema “Merajut Tali Silatruhami Membangun Rasa Persatuan”.

Walikota Batam mengungkapkan akan merenovasi Masjid Raya Batam pada tahun 2019 mendatang, namun kemungkinan untuk persiapannya akan dilakukan pada tahun ini.

“Renovasi tidak akan mengubah bentuknya namun akan ada tambahan perluasan area dan mencerminkan bahwa masjid tersebut merupakan masjid tanah Melayu seperti masjid pulau penyengat,” kata Rudi, Senin (28/05/2018).

Pemko Batam akan menggelontorkan dana ABPD sebesar Rp 8 miliar untuk perbaikan ini, biaya akan dikeluarkan secara bertahap yakni pada tahun 2019 sebesar Rp 4 miliar dan sisanya pada tahun 2020 mendatang.

Dengan adanya renovasi nantinya masjid raya akan berubah namanya, masjid raya juga akan menjadi masjid agung karena masjid tersebut bukan masjid provinsi,” jelasnya.  Selain renovasi juga akan dilakukan penyerahan sejumlah aset termasuk masjid raya oleh BP Batam kepada Pemerintah Kota Batam.

Acara buka puasa ini, turut dihadiri oleh Wakil Walikota Batam Amsakar Ahmad, Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Kepri Gusti Raizal Eka Putra, Kemenag Kota Batam Drs.H.Erizal, Ketua PCNU Datuk Khairul Saleh, Kepala Kantor Bank Riau Kepri, jajaran Kepala Dinas Pemko Batam, unsur jajaran pengurus LAM Kota Batam, BKMD Kota Batam, Hulu Balang, Ormas-Ormas yang mewakili dan undangan lainnya.

Ketua LAM Kota Batam Nyat Kadir mengatakan, bahwa acara buka puasa bersama ini, merupakan silaturahmi tahunan dalam rangka menjaga persatuan dan kesatuan di antara suku Melayu dan non Melayu di Kota Batam. (anggie)

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *