EKONOMI

NASIONAL

POLITIK

Malaysia Lolos Dramatis ke Semifinal AFF 2022 Usai Lumat Singapura 4-1

Kesebelasan Malaysia sukses membalikkan keadaan setelah mengalahkan Singapura 4-1 pada penyisihan Grup B Piala AFF, Selasa (3/1/2023). Foto/AFF


KUALALUMPUR - Malaysia mengamuk pada partai penentuan Piala AFF 2022. Menjamu Singapura, tim berjuluk Harimau Malaya tersebut menang 4-1.


Bermain di depan publiknya Stadion Bukit Jalil, Selasa (3/1/2023) malam, Malaysia unggul lebih dulu di babak pertama 1-0 melalui pemain naturalisasinya Darren Lok di menit 35.


Usai turun minum, para suporter Malaysia membentangkan spanduk "Lebih baik putih tulang daripada putih mata" yang bermakna bertandinglah sampai titik darah penghabisan demi mengharumkan bangsa.


Mendapat dukungan tersebut jelas melecut semangat pemain Malaysia untuk menambah gol. Hasilnya Stuart John Wilkin secara berturut-turut di menit 50 dan 54 mampu memperlebar keunggulan Malaysia 3-0.


Singapura sebetulnya cukup memperoleh hasil seri saja untuk lolos ke babak semifinal. Namun upaya mereka hanya bisa memperkecil skor menjadi 1-3, setelah Faris Ramli menceploskan gol pada menit 85. 


Petaka bagi tim Singa dan harus angkat koper dari turnamen bergengsi di ASEAN terjadi pada menit 88, setelah Ezequel Aguero mengamankan tiket ke semifinal Malaysia menjadi 4-1. Harimau Malaya telah ditunggu calon juara Thailand.


Di pertandingan lainnya, Vietnam yang sudah dipastikan menjadi juara Grup B, sukses melumat Myanmar 3-0. Hasil tersebut mengantarkan Nguyen Tien Lien dkk akan berhadapan dengan runner up Grup B yakni Timnas Garuda. (par)



Editor : Teguh



Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *