EKONOMI

NASIONAL

POLITIK

Oknum Polisi Karimun Kabur ke Luar Negeri, Usai Gelapkan Belasan Kendaraan Warga

Penyidik Polres Karimun menyerahkan sepeda motor milik korban yang digelapkan oleh oknum polisi Polsek Buru berinisial AM. (Foto:Humas)


KARIMUN - Seorang oknum Polres Karimun berinisial AM terlibat kasus dugaan tindak pidana penipuan dan penggelapan. Pelaku diduga telah menggelapkan 12 unit sepeda motor dan satu unit mobil milik warga.


Namun sayang oknum polisi yang bertugas di Polsek Buru tersebut berhasil kabur ke Malaysia melalui Tanjungpinang menggunakan ferry Marina JB pada 6 Januari 2023 lalu.


Kapolres Karimun AKBP Ryky Widya Muharam mengatakan, modus AM melakukan aksi tipu-tipunya dengan cara mengaku sebagai pejabat lelang yang ditunjuk kejaksaan. Pelaku menawarkan barang lelang berupa sepeda motor dan mobil dengan harga yang murah.


"Adapun barang lelang itu pelaku dapati dengan menyewa dari para korbannya dengan alasan untuk dipakai temannya. Lalu pelaku menjualnya kepada orang lain dengan alasan barang lelang dari kejaksaan," ungkap Kapolres AKBP Ryky, Senin (6/2/2023).


Guna memuluskan aksinya, pelaku meyakinkan para korban bahwa dia juga akan mengurus surat-menyurat kendaraan tersebut.

"Dari hasil penyelidikan dan keterangan dari para saksi-saksi, terdapat 11 orang yang menjadi korban dengan total kerugian sebanyak Rp128 juta," pungkas Ryky.

Saat ini penyidik Satreskrim Polres Karimun sudah mengkonfirmasi 12 orang yang menjadi korbannya. Dan menetapkan pelaku sebagai Daftar Pencarian Orang (DPO). (alf)




Editor : Teguh

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *