EKONOMI

NASIONAL

POLITIK

Tarif Kapal RoRo Telagapunggur ke Berbagai Tujuan di Kepri Melonjak Tajam

Antrean kendaraan di gerbang pelabuhan RoRo Telagapunggur belum lama ini. Foto : kepriupdate 


NONGSA - Imbas pencabutan BBM bersubsidi oleh pemerintah membuat tarif sejumlah angkutan umum terkerek naik. Seperti yang dilakukan ASDP Cabang Batam.


Penyedia jasa penyeberangan fery roll on roll off (roro) tersebut telah menyesuaikan tarif untuk rute antar pulau di Kepri sejak Kamis, 15 September 2022.


GM PT ASDP Cabang Batam Syamsudin menyebutkan penyesuaian tarif kapal roro itu berdasarkan SK Gubernur Kepulauan Riau No.569 Tahun 2022 dan Keputusan Direksi PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) No. KD.120/OP.404/ASDP 2022. 


Adapun tarif baru roro dari Telagapunggur tujuan Tanjunguban untuk penumpang kelas ekonomi dewasa, sebelumnya Rp23.900/orang menjadi Rp27.000, bayi (Usia < 2 thn) sebelumnya Rp17 ribu / orang menjadi Rp22.000.


Tarif untuk kendaraan Gol. I (Sepeda) sebelumnya Rp18.690/ Unit menjadi Rp22.000. Gol. II ( mtr < 500 cc) sebelumnya Rp.43.300/ Unit menjadi Rp51.000.


Gol. III (mtr > 500 cc & Kend R.3) sebelumnya Rp182.010 / Unit menjadi Rp216.000. Gol IV
Mobil Pribadi, Minibus < 5 meter sebelumnya Rp269.615/ Unit menjadi Rp309.000. Gol IV Mobil Pick-up, Double Cabin < 5 meter sebelumnya Rp235.799 / Unit menjadi Rp268.000


Gol V A Bus sedang < 7 meter sebelumnya Rp471,160 / Unit menjadi Rp565.000, Gol V B Truck Sedang/Lori > 5 s.d 7 meter sebelumnya Rp413.096 / Unit menjadi Rp471.000

Gol VI A Bus besar > 7 s.d 10 meter sebelumnya Rp682.135 / Unit menjadi Rp821.000. Gol VI B Truk besar/fuso > 7 s.d 10 meter sebelumnya Rp614.007/ Unit menjadi Rp728.000.

Gol. VII Tronton/ABRK > 10 s.d 12 meter, sebelumnya Rp783.967/ Unit menjadi Rp931.000. Gol. VIII Trailer/ABRB > 12 s.d 16 meter sebelumnya Rp1.152,095/ Unit menjadi Rp1.371,000. Gol. IX
Trailer > 16 meter Rp1.934.015/ Unit menjadi Rp2.307.000.


Sementara untuk rute antar provinsi seperti Batam tujuan Sei Selari (Riau) dan Batam tujuan Kuala Tungkal (Jambi), penyesuaian tarifnya masih menunggu regulasi dari Kementerian Perhubungan.


"Penyesuaian tarif roro berlaku secara nasional. Kita tunggu saja apa keputusan pusat," pungkasnya. (tgh)

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *