EKONOMI

NASIONAL

POLITIK

Inilah JPO Angker di Batam

 

 

BATAM - Warga Kelurahan Kibing Batuaji Batam mengeluhkan jembatan penyeberangan orang (JPO) di depan SP Plaza, menyusul jembatan tersebut telah menjadi tempat tidur para preman dan gelandangan.

 

Kondisi bertambah angker setelah lampu di JPO SP Plaza tersebut gelap gulita tanpa lampu penerangan. Para pejalan semakin was-was karena sisi kanan-kiri jembatan tertutup spanduk raksasa.

 

"Istri saya sudah gak berani lagi lewat jembatan itu kalau mau belanja ke SP, karena kemarin pagi jam setengah 6 ada beberapa pria tidur di jembatan," kata Dahrul Tanjung, warga Komplek MKGR Batuaji, Minggu (19/3/2017).

 

Mantan Ketua LPM Kibing ini juga meminta kepada Walikota Batam agar segera membenahi kondisi jembatan penyeberangan orang tersebut.

 

"Karena sayang jembatan mewah itu kok tidak terawat. Padahal dibangun pakai dana APBD yang tidak sedikit nilainya," pintanya.

 

Dia juga mengatakan, kondisi serupa juga terjadi di JPO di depan Kampus Putera Batam Batuaji. Bahkan sudah telah menelan korban pejambret.

 

"Dua minggu lalu ada warga Masyeba ibu-ibu yang kena jambret saat nyeberang di JPO depan Top 100," tambahnya.

 

Eka, warga MKGR Batuaji mengakui sudah tidak berani lagi lewat JPO SP Plaza. Kini ia terpaksa menyeberang lewat bawah yang sangat berpotensi terjadi kecelakaan. (man)

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *