EKONOMI

NASIONAL

POLITIK

Mall Plaza Botania 1 Luluh Lantak Dijilat Si Jago Merah Saat Jelang Sahur

Ratusan warga berkerumun menyaksikan Plaza Botania 1 yang sedang dilahap api, Rabu (5/4/2023). Foto: Fahrur/Kepriupdate


BATAM - Plaza Botania 1 di Kecamatan Batam Kota terbakar, Rabu (5/4/2023) sekira pukul 03.30 dini hari WIB.

Diduga penyebab kebakaran akibat arus pendek sehingga menyebabkan sejumlah kios, konter handphone, toko elektronik pakaian hangus terbakar.

Kobaran api yang cukup begitu besar meluluh lantakkan isi bangunan gedung Plaza Botania 1. Bahkan, sebagian atap bangunan nyaris rata dengan tanah.

Warga yang melihat kobaran api semakin membesar, selanjutnya melaporkan ke pihak security dan langsung menghubungi petugas pemadam kebakaran.

Kapolsek Batam Kota, AKP Betty Novia menjelaskan, kronologi kebakaran tersebut bermula dari adanya kobaran api di salah satu kios yang dilihat oleh warga setempat sekira pukul 03.30 Wib.

“Saat itu kios didobrak warga dan berusaha dipadamkan dengan menggunakan Alat Pemadam Api Ringan (APAR) namun api tak berhasil dikuasai," ujar Betty.

Saat ini 15 unit mobil pemadam kebakaran masih berada di lokasi dan berupaya memadamkan titik api.

“Alhamdulillah, pada peristiwa ini dilaporkan tidak ada korban jiwa. Hanya mengalami kerugian meteri,” ucap AKP Betty.

Untuk penyebab kebakaran, Kapolsek Batam Kota belum dapat mengetahui. "Nanti pihak Labfor yang bisa menjawab," pungkas Betty.(fah)





Editor : Teguh